PPM IAIN Langsa Gelar Ujian Seleksi PMB Gelombang I Tahun 2025

Kota Langsa, (Pascasarjana) – Pascasarjana Program Magister (PPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa melaksanakan ujian seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) gelombang I pada Rabu, 16 April 2025. Seleksi berlangsung di Gedung Pascasarjana kampus setempat, dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Sebanyak 33 calon Mahasiswa mengikuti ujian yang terdiri dari dua sesi: ujian tulis dan wawancara. Materi seleksi mencakup tiga aspek utama, yaitu Bahasa Arab, Bahasa Inggris, dan Wawasan Keagamaan.
Direktur PPM IAIN Langsa, Dr. Zulfikar, M.A, menyatakan bahwa tujuan utama dari ujian ini adalah untuk memetakan kompetensi yang telah dimiliki calon mahasiswa sehingga dapat dikembangkan lebih lanjut selama masa studi. Beliau juga menekankan pentingnya mengikuti seluruh rangkaian ujian agar tidak ada materi yang terlewat.
Hasil ujian seleksi Gelombang I diumumkan pada tanggal 23 April 2025 melalui Web Pascasarjana dan Sosmed Pascasarjana IAIN Langsa. Bagi calon mahasiswa yang belum berkesempatan mengikuti seleksi pada Gelombang I, Pascasarjana Program Magister IAIN Langsa membuka pendaftaran untuk Gelombang II. Informasi lebih lanjut mengenai jadwal pendaftaran dan persyaratan dapat diakses melalui portal resmi Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Langsa. IAIN Langsa terus berkomitmen dalam menyediakan pendidikan berkualitas bagi para mahasiswa, khususnya di Program Pascasarjana, guna menghasilkan lulusan yang berkompeten dan berdaya saing tinggi di bidang keislaman dalam rangka mewujudkan Visi Rahmatan Lil’alamin yang diusung oleh IAIN Langsa.